Pengertian Media Transmisi dan Jenis-jenis Media Transmisi
"Pengertian media transmisi dan jenis-jenis transmisi data, contoh media transmisi terpandu dan media tidak terpandu"
5 min read
Transmisi Data - Media transmisi adalah media yang menghubungkan antara pengirim dan penerima informasi. Media bisa diartikan sebagai sarana atau alat sementara transmisi diartikan sebagai pengiriman atau penyebaran.Pengertian Media Transmisi dan Jenis-jenis Media Transmisi |
Hari ini kita akan membahas secara singkat dan padat tentang pengertian media transmisi dan jenis-jenis media transmisi dalam komunikasi data. Di sini kamu juga akan tahu apa perbedaan dari media transmisi terpandu dan media transmisi tidak terpandu.
Pengertian Media Transmisi
Jenis-jenis Media Transmisi
1. Media transmisi terpandu (Wired)
Media transmisi terpandu atau biasa juga disebut media transmisi yang dituntun (Guided Transmision Medium) adalah media komunikasi yang memiliki bentuk fisik sebagai penghubungnya.Jenis-jenis media transmisi terpandu:
- Kabel berpilin (Twisted Pair Cable) Twisted pair cable adalah kabel yang berbahan dasar tembaga yang dipilin yang dibentuk spiral kemudian dibungkus plastik. Media transmisi ini biasanya digunakan untuk mengkomunikasikan perangkat dalam satu gedung yang jaraknya tidak lebih dari 100 meter. Namun tidak menutup kemungkinan untuk menambah jarak jangkau dengan menggunakan repeater. Contohnya dalam pembangunan instalasi jaringan komputer di sekolah dan lain-lain yang menggunakan twisted cable.
- Kabel koaksial (Coaxial Cable)
- Serat optik (Fiber Optic Cable).
Kabel UTP |
Kabel koaksial |
Serat optik |
2. Media transmisi tidak terpandu (wireless)
Media transmisi tidak terpandu (Unguided Transmission Medium) adalah media transmisi yang menggunakan gelombang. Media transmisi tidak terpandu juga dikenal dengan sebutan wireless. Sesuai dengan namanya, media transmisi tidak terpandu tidak dituntun oleh media fisik seperti pada media transmisi terpandu.Jenis-jenis media transmisi tidak terpandu:
- Gelombang radio Media transmisi tidak terpandu yang pertama adalah media yang menggunakan frekuensi gelombang elektromagnetik sebagai media transmisinya.
- Gelomboang mikro (microwave) Gelombang mikro umumnya digunakan pada jaringan skala kecil seperti warnet dan ISP yang bekerja dengan frekuensi tinggi. Kelebihan dari gelombang mikro adalah biaya lebih murah dan dapat membawa data dalam kapasitas yang lebih besar. Namun kelemahan dari gelombang mikro adalah mudah rentan terhadap cuaca.
- Infra merah Infra merah atau yang dikenal juga dengan istilah infrared ini digunakan dalam komunikasi jarak pendek. Contohnya remote tv. Media transmisi infrared memiliki beberapa keuntungan seperti lebih murah dan mudah digunakan. Namun kelemahannya adalah jarak komunikasi terbatas dan tidak bisa terhubung benda padat seperti tembok. Juga tidak berfungsi di luar ruangan dengan baik terlebih ketika mendapat sinar matahari.
- Satelit Pada umumnya, satelit mengorbit pada ketinggian 36.000 km dari permukaan bumi dan memancarkan sinyal dari satu stasiun ke stasiun bumi lainnya. Kelebihan dari media transmisi yang menggunakan satelit adalah jauh lebih murah dan bisa menjangkau belahan-belahan bumi. Tidak bisa dibayangkan berapa banyak repeater yang harus digunakan jika kita menggunakan kabel untuk mentransmisikan data dari seluruh dunia. Namun kelemahan media transmisi satelit adalah masih terbatasnya teknologi penggunaan satelit dan juga biayanya jauh lebih mahal.
- Jenis alat elektronik yang digunakan
- Data yang digunakan oleh alat elektronik tersebut
- Tingkat keefektifan dalam pengiriman data
- Ukuran data yang dikirimkan
Demikianlah pengertian media transmisi dan jenis-jenis media transmisi. Semoga bermanfaat!