9 Cara Mengatasi Sinyal Lemah Telkomsel di Pedesaan
"Cara mengatasi sinyal lemah Telkomsel di pedesaan yang jauh dari tower BTS, Cara memperkuat sinyal 3G dan 4G di hp android yang akses internet lemot"
6 min read
Solusi Cara Mengatasi Sinyal Lemah Telkomsel di Pedesaan - Telkomsel dipercaya sebagai operator seluler oleh sebagian besar masyarakat yang tinggal di pedesaan karena sinyalnya yang kuat. Tapi sinyal Telkomsel juga tidak selalu bersahabat. Meskipun tidak sering, tapi beberapa hari ini jaringan Telkomsel tidak stabil dan membuat sinyal android hilang mendadak secara tiba-tiba.9 Cara Mengatasi Sinyal Lemah Telkomsel di Pedesaan |
Mungkin hanya di desa saya atau juga di daerah Anda, namun sinyal yang lemah adalah masalah yang sangat serius hari ini. Karena itu, kita harus belajar cara mengatasi sinyal lemah di pedesaan ini agar aktivitas dunia online tidak terganggu seperti pada film "Susah Sinyal".
Penyebab Sinyal Lemah di Pedesaan
Penyebab sinyal lemah di pedesaan, secara khusus di desa saya karena memang tidak ada tower sinyal operator seluler (BTS) yang dekat. Hampir semua berada di desa tetangga yang jaraknya puluhan kilometer dan terhalang oleh bangunan dan pepohonan.
Penyebab sinyal lemah Telkomsel |
Btw, itu hanya gambar pemanis ya. Nanti pulang kampung saya ambil gambar tower yang asli jauh dari desa saya.
Karena itu, tidak heran jika jaringan Telkomsel di desa saya lemah dan menyebabkan koneksi internet lemot di android. Tapi kabar baiknya, koneksi internet masih bisa cepat di tempat-tempat tertentu.
Untuk mengetahui kekuatan sinyal operator, kita bisa mengeceknya di hp android tanpa aplikasi. Kekuatan sinyal seluler dinyatakan dalam satuan dBm (decibel milliwatt). Contohnya -70 dBm.
Itu adalah salah satu contoh kekuatan sinyal di kota yang cukup kuat. Sementara di desa saya, kekuatan sinyalnya hanya -100 dBm dimana saat itu sinyal lemah dan koneksi internet tidak stabil.
Dari situ kita bisa mengetahui bahwa semakin kecil dBm maka semakin cepat koneksi internet karena sinyal kuat. Sebaliknya, semakin besar dBm maka semakin tower BTS jauh dari lokasi kita.
Cara Mengatasi Sinyal Lemah Telkomsel
Namun sinyal lemah bukan berarti tidak dapat diatasi. Kita bisa melakukan beberapa langkah cara mengatasi sinyal lemah Telkomsel.
Tapi tidak akan masuk akal jika kita meminta Telkomsel untuk membangun tower BTS di lokasi kita. Dan juga tidak masuk akal jika kita pindah rumah ke lokasi yang dekat tower BTS.
Terus bagaimana cara mengatasi sinyal android lemah? Berikut beberapa tips mengatasi sinyal lemah Telkomsel di pedesaan yang biasa saya coba lakukan.
1. On-Off Data Seluler di Hp Android
Entah apa yang menyebabkan hp android kadang sulit menerima sinyal sehingga kita harus menonaktifkan dan menyalakan kembali data seluler. Kemungkinan besar adalah masalah hardware atau software penangkap jaringan di hp yang menyebabkan jaringan Telkomsel hilang mendadak.
Dan ajaibnya, cara mematikan data seluler kemudian mengaktifkannya kembali bisa membuat koneksi internet kembali stabil dan bisa digunakan untuk berselancar.
2. Menyalakan Mode Pesawat untuk Refresh Jaringan
Ketika menyalakan Airplane mode atau mode pesawat pada, jaringan seluler atau bahkan sinyal operator seluler di hp akan diputus secara mendadak.
Tujuan dari menyalakan mode pesawat ketika sinyal lemah adalah untuk merefresh jaringan pada hp. Hampir mirip dengan cara mengatasi sinyal lemah di hp android dengan on-off data seluler.
Tapi mengaktifkan mode pesawat lebih ekstrim karena kita akan memutus jaringan seluler di hp. Dan cara ini juga terbukti ampuh mengatasi sinyal lemah. Dan saya sering menggunakan cara ini untuk mendapatkan kembali sinyal Telkomsel yang hilang di pedesaan.
3. Mengatur APN Dengan Benar
Dulu waktu masih menggunakah hp Nokia Symbian, saya sering melihat bug-bug Telkomsel di internet dan menerapkkan pada settingan jaringan di hp. Dan semua itu tidak lepas dari APN (Access Point Name).
Pernah suatu kali saya salah setting APN yang menyebabkan tidak bisa akses internet sama sekali. Padahal waktu itu, kuota internet Telkomsel saya masih ada. Setelah menggunakan settingan APN Telkomsel standar, koneksi internet kembali normal.
Selain setting APN, pengaturan jaringan seluler juga tidak lepas dari proxy dan port. Dari beberapa percobaan yang dilakukan, ternyata menghapus proxy dan port pada jaringan seluler bisa mempercepat koneksi internet pada jaringan Telkomsel yang tidak stabil.
Namun sepertinya ini juga masih bukan cara mengatasi sinyal lemah di pedesaan yang benar-benar work. Saya sarankan untuk selalu gunakan settingan APN standar Telkomsel saja karena tidak terlalu berpengaruh untuk mengatasi jaringan lemah di pedesaan.
4. Pergi ke Ruang Terbuka
Ini adalah cara yang paling tepat untuk mengatasi sinyal lemah Telkomsel di pedesaan. Dengan berselancar di luar ruangan, koneksi internet lebih cepat dan stabil.
Hal ini terbukti ketika saya mengakses internet di sawah, koneksinya jauh lebih cepat. Ketika saya menggunakan kartu Telkomsel 3G, jaringan 3G selalu full. Hal ini juga dikarenakan tower BTS di desa tetangga tampak di sawah.
Di sini juga terbukti bahwa bangunan dan pepohonan serta lokasi tower BTS mempengaruhi lemah kuatnya sinyal Telkomsel dan operator seluler lainnya.
5. Operator Seluler Penyedia ISP Mungkin Sedang Maintenance Jaringan
Perbaikan sinyal oleh penyedia ISP akan membuat sinyal android hilang mendadak. Beberapa hari bulan yang lalu ketika terjadi bencara alam gempa bumi, kualitas jaringan di daerah sekitar gempa juga sangat lemah.
Bahkan koneksi di jaringan 2G/3G sama sekali tidak ada sementara sinyal 4G hilang timbul. Jika sinyal lemah karena perbaikan jaringan Telkomsel maka kita tidak bisa melakukan banyak hal selain menunggu proses perbaikan selesai.
Uniknya, kadang sinyal lemah juga ditandai dengan padamnya listrik. Jika listrik pada maka jaringan seluler akan hilang. Tapi tidak selamanya seperti itu dan sekarang meskipun padam listrik, jaringan seluler selalu penuh.
6. Ganti Kartu Telkomsel Dengan Operator Seluler Lain
Banyaknya keluhan dari pelanggan yang tidak ditanggapi kadang berakhir dengan penggantian operator seluler. Namun biasanya juga ganti kartu Telkomsel dengan operator seluler lain bukan karena kualitas sinyal yang lemah. Tapi karena mahalnya paket internet yang tersedia.
Namun pastikan, sebelum mengganti Telkomsel dengan operator seluler lain, pastikan operator seluler yang akan Anda gunakan memiliki kualitas jaringan yang baik di lokasi Anda. Di desa saya, beberapa operator seluler yang juga terdapat jaringannya seperti XL, Indosat, Smartfren. Sementara Axis dan kartu 3 belum tersedia.
Namun mengganti kartu Telkomsel juga jarang dilakukan di pedesaan. Hal ini dikarenakan mayoritas pengguna kartu keluarga adalah Telkomsel. Sementara untuk paket telpon atau SMS ke operator lain sangat mahal.
Untuk masalah dengan sinyal lemah, Telkomsel sepertinya jarang terjadi karena jaringan Telkomsel-lah, baik jaringan 3G dan 4G sudah menjangkau sebagian besar pelosok Indonesia.
7. Tukar Tambah Hp Lama dan Beli Hp Baru
Kalau jaringan seluler di hp lain tetap stabil dan bisa akses internet, coba cek kuota internet Telkomsel Anda. Kalau memang Anda memiliki kuota internet, coba gunakan hp lain dengan kartu Anda.
Kalau bisa akses internet dan jaringan kuat, bisa jadi penangkap sinyal di hp Anda yang bermasalah. Semua hp bisa bermasalah dalam menangkap sinyal, entah itu Iphone, Android seperti Samsung, Xiaomi, Oppo, Vivo dan lain-lain.
Kamu bisa belajar cara memperbaiki penangkap sinyal di konter 😊. Jangan otak-atik hp sendiri terlebih jika hp android Anda mahal. Lebih baik bawa ke konter terdekat dan perbaiki penangkap sinyal di konter.
Kalaupun ada masalah lain seperti settingan APN salah, umumnya konter hp sudah bisa mengatasi masalah tersebut.
8. Mengunci Jaringan 3G Only atau 4G Only untuk Memperkuat Sinyal
Dulu saya selalu kesulitan akses internet di desa. Ternyata ini disebabkan karena saya belum tahu cara memperkuat sinyal 3G. Setelah diberitahu teman untuk mengunci jaringan 3G only, akhirnya sinyal lemah menjadi lebih kuat dan koneksi internet bisa stabil.
Hal yang sama berlaku pada jaringan 4G full. Cara mengatasi sinyal 4G lemah adalah dengan mengunci jaringan 4G only.
9. Upgrade Kartu Telkomsel 3G ke 4G di Grapari
Cara yang terakhir ini adalah cara yang saya ambil karena hampir semua teman-teman pengguna kartu Telkomsel jaringan 3G tidak dapat mengakses internet karena sinyal lemah.
Berbeda dengan teman-teman satu desa yang sudah menggunakan kartu 4G Telkomsel, mereka bisa akses internet dengan lebih mudah. Hal yang sama pun ketika terjadi bencana alam gempa bumi lalu. Jaringan 3G sangat sulit mendapatkan jaringan sementara pengguna jaringan 4G LTE bisa mendapatkan sinyal yang kuat.
Karena itu, saya pikir tiba saatnya juga bagi Anda untuk upgrade kartu Telkomsel 3G ke 4G di Grapari. Tapi kalau di desa Anda tidak terdapat Grapari, sebaiknya upgrade kartu Telkomsel 3G ke 4G.
Solusi Mengatasi Sinyal Lemah
Sebenarnya hp android kuat sinyal jika di kota atau yang dekat dengan tower BTS. Tapi di desa yang jauh dari tower jaringan, biasanya sangat sulit untuk mendapatkan jaringan. Karena itulah, beberapa orang masih bertahan menggunakan ponsel Nokia jadul untuk mendapatkan sinyal Telkomsel penuh.
Seandainya saja, ada vendor hp lagi yang membuat perangkat seperti ponsel Nokia jadul yang kuat menangkap sinyal dan mendukung jaringan 4G dan bisa untuk hotspot 😑. Setuju gak?
Lihat juga cara memperkuat sinyal Telkomsel
Itulah 9 cara mengatasi sinyal lemah Telkomsel di pedesaan bagi pengguna android. Terima kasih sudah berkunjung dan semoga bermanfaat!