Komponen Sistem Informasi Geografis (SIG)

"Komponen-komponen sistem informasi geografis secara umum, komponen SIG menurut para ahli dan manfaatnya,"

2 min read
Komponen Sistem Informasi Geografis (SIG) - Hari ini kita akan berbicara mengenai komponen-komponen SIG, yaitu Sistem Informasi Geografis. Secara umum, kita mengenal 3 komponen SIG yang utama, yaitu hardware, software dan manusia. Tapi ternyata, ada beberapa komponen-komponen SIG lainnya yang harus diketahui.

Komponen Sistem Informasi Geografis (SIG)
Komponen Sistem Informasi Geografis (SIG)

SIG (Sistem Informasi Geografis) adalah sistem informasi yang khusus mengelola data yang memiliki informasi berupa data spasial dan data atribut. Proses pengolahan data tersebut umumnya menggunakan aplikasi berupa software ArcGIS.

Komponen-komponen Sistem Informasi Geografis


Berikut ini adalah komponen-komponen sistem informasi geografis secara umum.

1. Hardware


Hardware, yaitu perangkat keras komputer yang terdiri dari alat input, proses dan output. Contohnya komputer, mouse, printer, keyboard, scanner, dll.
  • Input data: mouse, digitizer, scanner.
  • Olah data: harddisk, processor, RAM, VGA Card.
  • Output data: plotter, printer, screening.

2. Software


Software, yaitu perangkat lunak adalah aplikasi yang digunakan oleh pengguna SIG untuk membuat peta. Software perangkat lunak SIG meliput modul-modul program seperti ArcInfo, ArcGIS, ArcView, Mapinfo, R2V, dan lain-lain.

3. Data dan Informasi 


Data dan informasi geografis adalah bahan dasar yang akan diolah menjadi suatu informasi yang siap disajikan agar dapat dipahami oleh sasaran yang dituju.

Data-data dalam SIG bisa berupa data spasial, yaitu data keruangan yang menunjukkan lokasi tetap dan lokasi relatif dari suatu obyek geografi. Contohnya adalah peta yang didapatkan dari foto udara, cintra satelit.

Data spasial memiliki 4 elemen gambar, yaitu tipe titik, garis (line), area, dan permukaan.

Data lainnya dalam SIG adalah data atribut, yaitu data yang menunjukkan data penduduk, data pertambangan, dan data lainnya.

4. Manajemen


Manajemen, yaitu kemampuan sumber daya manusia (SDM) untuk menggunakan dan mengelola SIG.

5. Metode


Metode, yaitu cara atau tahapan yang dilakukan mulai dari mengelola data SIG sampai tahap penyajian data.

Komponen-komponen SIG Menurut Ahli


Menurut John E. Harmon, Steve J. Anderson, komponen SIG meliputi:
  1. Manusia, yaitu orang yang berperan dalam menggunakan sistem informasi geografis.
  2. Aplikasi, yaitu komponen SIG yang merupakan prosedur seperti klarifikasi dan tabulasi untuk mengolah data yang ada menjadi sebuah informasi.
  3. Data, yaitu data dan informasi yang akan diolah yang terdiri dari dua jenis data SIG, yaitu data spasial dan data atribut. Perbedaan data spasial dan data atribut jelas, yaitu data spasial data yang dihasilkan dari citra satelit, GPS, foto udara atau lain sebagainya. Sedangkan data atribut adalah data yang menggambarkan fenomena di suatu wilayah, contohnya, persebaran penduduk, dan lain-lain.
  4. Software, yaitu aplikasi perangkat lunak komputer yang digunakan untuk mengelola dan melakukan pemrosesan terhadap data. Contoh, aplikasi ArcView untuk membuat peta di ArcGIS.
  5. Hardware, yaitu perangkat keras yang mendukung jalannya software pengolah data SIG. Hardware meliputi spesifikasi laptop (PC) yang digunakan. Karena aplikasi ArcGIS cukup berat sehingga RAM, harddisk dan processor yang mendukung sangat direkomendasikan.
  6. Metode, adalah langkah kerja atau tahapan dalam SIG.
Jangan anggap sepeleh mata pelajaran yang satu ini karena manfaat SIG dalam kehidupan manusia juga sangat banyak.

Itulah beberapa Komponen Sistem Informasi Geografis (SIG). Semoga bermanfaat!
Posting Komentar