Cara Mengatasi Error P07 Canon MP-287/MP-258

"Penyebab dan cara mengatasi error P07 Canon MP-287/MP-258, langkah-langkah resetter printer Canon MP-287/MP-258 dengan software service tool"

3 min read
Error P07 Canon MP-287 dan MP-258 - Setelah kemarin printer canon MP-258 saya normal kembali dari masalah error P02, saya langsung disambut lagi dengan error P07. Jika error P02 printer MP-258 berkaitan dengan rumah cartridge yang macet, error P07 ini berkaitan dengan apa ya?

Cara Mengatasi Error P07 Canon MP-287/MP-258
Cara Mengatasi Error P07 Canon MP-287/MP-258

Error P07 berkaitan dengan masalah counter percetakan yang sudah full. Hal ini ditandai dengan printer Canon MP-258 lampu alarm menyala dan tidak bisa mencetak dengan tampilan layar 1P07 atau biasa disebut error P07.

Penyebab Error P07 Canon MP-287/MP-258


Seperti yang saya katakan di atas, error P07 ini memang cukup membuat saya bingung. Hal ini karena setelah error P02, saya langsung dihadapkan dengan masalah baru error P07.

Beberapa sumber mengatakan bahwa printer Canon MP-258 atau MP-287 yang error P07 menandakan counter percetakan yang sudah penuh atau jumlah kertas yang tercetak sudah penuh, mencapai 10.000 cetakan. Entah itu benar atau salah, namun ini nyata terjadi.

Yang membuat saya cukup bingung adalah printer ini sudah cukup lama absen dari dunia percetakan karena rusak dengan berbagai macam error. Mana mungkin sudah mencapai 10.000 cetakan kertas?

Tapi itu tidak penting. Yang penting adalah cara memperbaiki error P07 Canon MP-287.

Cara Mengatasi Error P07 pada Printer Canon MP-287


Bagaimana cara mengatasi error P07? Pertama-tama, kita harus download resetter Canon MP-287 error P07 untuk Windows. Aplikasi ini diinstall di Windows digunakan untuk mereset counter printer yang sudah full tersebut.

Nama aplikasi resetter printer Canon MP-258/MP-287 ini adalah software serviceTool_V1074.

Silahkan download resetter Canon MP-287 error P07 dengan mengklik tombol di bawah ini!

Download Software ServiceTool

Setelah aplikasi reset Canon MP-287 di atas sudah didownload, kita akan mulai langkah-langkah reset Canon MP-287 dengan masuk ke Save Mode printer.

Langkah-langkah reset printer Canon MP-287

  1. Printer dalam kondisi OFF
  2. Tekan tombol Reset/Stop dan tahan
  3. Tekan tombol Power/ON dan tahan, dengan tombol Reset/Stop masih tertekan.
  4. Lepaskan tombol Reset/Stop dan tombol Power masih ditekan.
  5. Tekan tombol Reset/Stop sebanyak 6x secara cepat dengan tombol power tetap tertekan. Jika proses di atas tepat, maka secara otomatis kita sudah masuk ke Save Mode printer.
  6. Hubungkan printer yang dalam kondisi Save Mode dengan laptop menggunakan kabel USB.
  7. Buka software ServiceTool untuk mereset printer Canon MP-287
  8. Pada aplikasi Service Tool, klik Main, maka print akan mencetak tulisan D=000.0
  9. Kemudian klik EEPROM CLEAR, kemudian klik EEPROM, maka print akan mencetak selembar kertas lagi hasil resetter MP-287/MP-258.
  10. Perhatikan gambar tampilan aplikasi Service Tool di bawah ini!
    Reset Printer Canon MP-287/MP-258
    Reset Printer Canon MP-287/MP-258
    Klik saja Main, setelah itu tunggu sampai tombol EEPROM Clear bisa diklik dan juga EEPROM. Jika tombol Main tidak aktif ketika software Service Tool dibuka, itu bisa diakibatkan oleh printer yang tidak terdeteksi di laptop.
  11. Setelah itu, tekan tombol Power/Off untuk mematikan printer MP-287/MP-258.
  12. Setelah selesai, aktifkan kembali Printer dan jika langkah-langkah di atas berhasil, maka error P07 printer MP-287/MP-258 akan hilang.
Sampai di sini, error P07 Canon MP-287/MP-258 telah sukses diatasi. Selain kode error P07, kode yang juga menandakan counter percetakan yang sudah full adalah kode error 5B00.

Ironisnya, setelah error P07 ini dapat diatasi, ada kode error E05 lagi. Apa lagi nih? Nanti saya kasih tutorial selanjutnya.

Demikianlah artikel tentang penyebab dan cara mengatasi error P07 Canon MP-287/MP-258. Semoga bermanfaat!
Posting Komentar