Sistem Operasi - Pengertian, Sejarah dan Jenis-jenis Sistem Operasi
"Sistem operasi memiliki sejarah perkembangan yang cukup panjang. Sampai hari ini, banyak jenis-jenis sistem operasi dengan layanan tersendiri."
11 min read
Sistem Operasi - Pengertian, Sejarah dan Jenis-jenis Sistem Operasi - Sistem operasi menjadi bagian terpenting dalam suatu sistem komputer. Mengapa perlu kita memahami sistem operasi? Tidak berlebihan jika mengatakan bahwa dengan mengenal cara kerja sistem operasi komputer, kita jadi bisa tahu seluk beluk dunia komputer jauh lebih dalam. Karena software dan hardware komputer dikendalikan penuh oleh sistem operasi yang digunakan. Masih bingung?Sistem Operasi - Pengertian, Sejarah dan Jenis-jenis Sistem Operasi |
Untuk itu, saya akan berbagi materi sistem operasi yang akan memudahkan pengenalan sistem operasi, mulai dari pengertian dan fungsi OS sampai ke sejarah perkembangannya dan yang terbaru, tentu saja jenis-jenis sistem operasi komputer saat ini.
Pengertian Sistem Operasi
Apa sih, sebenarnya definisi dari sistem operasi?Sistem operasi disingkat OS yang dalam bahasa Inggris disebut Operating System. Tapi bukan itu pengetian sistem operasi yang sebenarnya. Sistem operasi bisa dikatakan sebagai jembatan yang menghubungkan antara pengguna komputer dan perangkat keras komputer agar dapat mengoperasikan software-software yang terinstall.
Software yang digunakan untuk memudahkan pengguna dalam memanajemen pekerjaan seperti web browser dan aplikasi pengolah kata seperti Microsoft Office dan berbagai aplikasi lainnya.
Struktur sistem operasi seperti lapisan yang bertugas mengontrol setiap operasi dan perintah pada komputer. Karena itu, sistem operasi juga termasuk software.
Dari sini, kita bisa melihat tujuan sistem operasi untuk memudahkan user dalam mengoperasikan komputer. Namun fungsi sistem operasi lebih dari itu. Karena dalam pembuatan software komputer atau smartphone, sistem operasi menjadi bagian yang tidak terpisahkan.
Dari katanya, sistem operasi terdiri dari 2 kata, yaitu sistem dan operasi. Sistem artinya sebuah unsur yang saling berkaitan secara rapi dan teratur sedangkan operasi artinya tindakan yang dilaksanakan.
Jadi, sistem operasi komputer adalah sebuah sistem perangkat lunak yang dibangun secara teratur dan untuk menjalankan perintah pengguna komputer.
Fungsi Sistem Operasi
Agar lebih jelasnya, berikut beberapa fungsi sistem operasi dasar.
- Pemrosesan data
- Penggunaan memori
- Penyimpanan data
- Jembatan penghubung antara user dan hardware dalam menggunakan perangkat lunak aplikasi kerja.
Sejarah Sistem Operasi
Perkembangan sistem operasi dari waktu ke waktu telah memunculkan bermacam-macam jenis sistem operasi. Berikut sejarah sistem operasi dari generasi ke generasi.
Generasi Pertama (Tahun 1945-1954)
Awal mula kemunculan sistem operasi berawal dari perkembangan sistem komputasi elektronik yang menggeser sistem komputasi mekanik. Namun pada generasi pertama ini, belum ada sistem operasi yang bekerja otomatis dalam 1 rangkaian sehingga perhitungan masih dilakukan dengan memberi intruksi langsung pada sistem komputer.
Generasi Kedua (Tahun 1955-1965)
Bisa dikatakan, perkembangan sistem operasi yang terjadi pada generasi kedua sudah lumayan. Dengan munculnya Batch Processing System, pekerjaan dapat dilakukan dalam satu rangkaian yang dieksekusi secara berurutan. Saat itu, komputer belum dilengkapi dengan sistem operasi meskipun telah ada beberapa fungsi sistem operasi yang berhasil digunakan. Contoh sistem operasi generasi kedua adalah FMS.
Generasi Ketiga (Tahun 1965-1980)
Pada generasi ketiga, perkembangan sistem operasi sudah semakin pesat. Terbukti dengan munculnya sistem operasi yang memiliki kemampuan memanajemen banyak pengguna dalam satu waktu. Jadi, generasi ketiga ini sistem operasi sudah mendukung multi user dan multi-tasking dalam menggunakan beberapa program dalam waktu bersamaan.
Generasi Keempat (Tahun 1980-an ke atas)
Setelah tahun 1980-an, perkembangan sistem operasi komputer telah banyak memberikan angin segar bagi pengguna komputer di seluruh dunia. Sistem operasi yang dikembangkan telah berbasis GUI (Graphical User Interface). Dengan demikian, user semakin mudah mengoperasikan komputer yang memiliki tampilan antar muak grafis.
Generasi Selanjutnya
Dan sistem operasi komputer terus dikembangkan bukan hanya di perangkat desktop seperti komputer dan laptop, tapi juga di smartphone dan berbagai perangkat mobile lainnya. Di era milenials ini, sistem operasi yang populer adalah sistem operasi android.
Macam-macam Sistem Operasi
Sistem operasi dilihat dari segi pengembangannya, terbagi atas 2 jenis, yaitu:
1. Sistem Operasi Open Source
Open source adalah sistem operasi atau perangkat lunak yang kodenya terbuka sehingga siapapun dapat mempelajari kode tersebut dengan tujuan bisa diubah dan dikembangkan menjadi lebih baik. Dan yang pastinya, open source bisa digunakan oleh siapa saja yang mau.
Keuntungan Sistem Operasi Open Source:
- Hemat biaya
- Bugs lebih cepat diatasi
- Bisa dipelajari dan dikembangkan lebih lanjut oleh siapa saja
- Lebih aman
- Tidak banyak yang memiliki kemampuan untuk memanfaatkan sistem open source
2. Sistem Operasi Closed Source
Sistem operasi atau pun perangkat lunak aplikasi dengan closed source artinya pihak pengembang tidak memberikan kodenya untuk umum. Untuk mendapatkan source code-nya, kita bisa membeli lisensi atau pun menggunakan versi trial.
Keuntungan OS Closed Source:
- Lebih mudah digunakan
- Lebih stabil dan mudahnya meminta bantuan kepada pembuat program
- Merugikan pengembang ketika aplikasinya di crack
- Harganya cukup mahal untuk mendapatkan lisensi
Jenis-jenis Sistem Operasi
Perkembangan sistem operasi dewasa ini sudah semakin banyak. Mungkin kita hanya mengenal sistem operasi Windows, Unix dan Max. Namun ternyata ada macam-macam sistem operasi yang pernah digunakan.
Berikut jenis-jenis sistem operasi dan contohnya yang banyak digunakan oleh pengguna komputer dan smartphone di seluruh dunia.
1. Mac OS
Mac OS disingkat Macintosh operating system khusus digunakan untuk komputer merk Apple. Mac OS adalah sistem operasi pertama yang menggunakan sistem tampilan grafis yang diluncurkan pada tahun 1984 di komputer LISA. Mac OS System diawali dari tahun 1984 dan memiliki beberapa versi perkembangan ingga saat ini Mac OS X/Yosemite pada tahun 2014 dan terus mengalami perkembangan yang menakjubkan.
Kelebihan:
- Memiliki antar muka yang keren dan cocok untuk kebutuhan multimedia
- Sistem operasi dengan tingkat keamanan terbaik di dunia
- High performance, user friendly dan fast respon.
- Harga komputer dan laptop Apple terbilang mahal. Meskipun memberikan kesan mewah bagi penggunanya tetap kita harus merogoh kocek dalam-dalam untuk memilikinya.
- Bersifat tertutup sehingga tidak sembarang yang bisa membuat dan memperbaiki komputer Apple ketika mengalami masalah
- Software masih terbilang kurang lengkap
- Untuk user yang terbiasa menggunakan Windows, menggunakan MAC pasti akan butuh waktu untuk beradaptasi.
2. Unix
Sistem operasi UNIX |
Sistem operasi Unix adalah sistem operasi tertua di dunia yang dibuat oleh perusahaan ternama AT&T, General Electric, dan MIT pada tahun 1965.
Kelebihan:
- Mendukung multiuser karena Unix termasuk sistem operasi jaringan
- Lebih aman terhadap virus
- Sistem operasi Unix gratis
- Mendukung multitasking
- Butuh waktu untuk belajar mengoperasikan sistem operasi Unix
- Driver sedikit
- Tampilan yang kurang menarik
- Membutuhkan media penyimpanan yang besar.
- Format file terbatas dan banyak software yang tidak compatible
3. Windows Operating System
Sistem Operasi Windows |
Sebelum mengenal lebih jauh tentang sistem operasi Windows, saya mau tanya, pernah dengar sistem operasi DOS atau MS-DOS?
Biasanya istilah sistem operasi DOS ini bisa ditemukan saat membeli laptop baru. DOS merupakan singkatan dari Disk Operating System yang pertama digunakan oleh IBM.
Saat ini, kita bisa mendapatkan sistem operasi DOS ketika membeli laptop baru tanpa sistem operasi Windows.
DOS merupakan sistem operasi yang berbasis perintah teks dan tidak memiliki tampilan grafis sehingga sulit dioperasikan oleh pemula. Karena itulah, sistem operasi berbasis teks ini sudah mulai ditinggalkan menuju sistem operasi berbasis tampilan grafis GUI.
Lanjut ke sistem operasi sejuta umat, Windows OS.
Microsoft Windows merupakan sistem operasi berbasis GUI yang memiliki tampilan grafis yang mudah dioperasikan.
Berikut contoh-contoh sistem operasi Windows, yaitu Windows 1.0 (1983), Windows 95, Windows 98, Windows Milenium Edition (2000), Windows NT 3.1 (1993), Windows XP (2001), Windows Vista (2006), dan sistem operasi Windows yang masih populer sampai sekarang yaitu Windows 7 (2009), Windows 8 (2012) dan Windows 8.1 (2013) yang tampilannya cukup sulit dioperasikan, serta sistem operasi Windows terbaru saat ini yaitu Windows 10 (2015).
Kelebihan Windows:
- Mudah digunakan karena memiliki tampilan grafis sederhana dan lengkap.
- Mendukung fitur multitasking.
- Memiliki banyak driver.
- Sebagian besar software dibuat untuk sistem operasi Windows.
- Proses instal sistem operasi Windows sangat mudah. Meskipun banyak juga yang menggunakan sistem operasi Windows bajakan.
- Berbayar dan lisensinya cukup mahal
- Tidak open source
- Rentan terkena virus
4. Linux
Sistem operasi Linux |
Sistem operasi Linux termasuk sistem operasi yang banyak digunakan dan sangat disukai oleh pecinta open source. Namun demikian, popularitas Linux tidak mampu menyaingi sistem operasi Windows dan Mac OS.
Dalam perkembangannya, beberapa distro Linux yang populer digunakan bahkan sampai ini adalah sebagai berikut. 1. Debian 2. BackTrack 3. Ubuntu dan jenis-jenisnya Sistem operasi Linux ada yang berbasis tampilan grafis namun lebih banyak berbasis teks.
Kelebihan Linux:
- Gratis karena open source
- Perkembangannya sangat cepat
- Tidak rentan terhadap virus
- Banyak digunakan dalam operasi jaringan
- Butuh waktu untuk belajar mengoperasikan sistem operasi Linux yang berbasis DOS
- Proses instal Linux cukup sulit
5. Sistem Operasi iOS
Apple memang brand dan perusahaan ternama di dunia yang selalu menghadirkan teknologi baru dan mutakhir. Sistem operasi iOS merupakan sistem operasi pada smartphone Apple iPhone, iPod, dan iPad.
Kelebihan iOS:
- Didukung penuh oleh Apple
- Responsif
- Fast respon terhadap perintah
- Memori kecil
- Terbatas pada produk Apple
- Harga mahal karena itu hanya digunakan oleh kalangan menengah ke atas
- Tidak tersedia media eksternal
6. Symbian Operating System
Nokia merupakan vendor ternama yang menggunakan Symbian OS sebagai sistem operasinya. Namun Symbian harus mengakui kepopuleran android sehingga mulai ditinggalkan.
Perkembangan sistem operasi symbian yang terkenal adalah Symbian s60v3, Symbian s60v3, Symbian s60v5, Symbian Anna dan Symbian Belle. Banyak hp Nokia yang terkenal karena menggunakna system operasi Symbian dan memiliki bentuk hp yang unik.
Kelebihan Symbian OS:
- Ringan digunakan
- Bersifat open source sehingga gratis
- Tampilan grafis sederhana
- Mendukung multitasking
7. Android
Sistem operasi Android |
Sistem operasi yang paling populer digunakan saat ini adalah android yang dibuat untuk perangkat mobile smartphone.
Bisa dikatakan, bahwa vendor smartphone saat ini berlomba-lomba membuat smartphone dengan sistem operasi Android. Sebut saja Oppo, Vivo, Samsung, Lenovo dan berbagai vendor smartphone ternama di dunia menggunakan android sebagai sistem operasinya.
Uniknya, perkembangan sistem operasi android diberi nama seperti nama-nama kue. Seperti android Jellybean, android Kitkat, Android Lolipop 5.0, Android Marsmellow 6.0, Android Nougat dan yang terbaru android Oreo.
Kelebihan Android OS:
- Layanan sistem operasi android sangat memanjakan pemakainya
- Bersifat open source sehingga banyak aplikasinya
- Banyak aplikasi gratis di Playstore
- Harga cukup murah tergantung vendor smartphone
- Didukung langsung oleh perusahaan raksasa Google
- Membutuhkan memori penyimpanan yang besar
- Mudah panas pada smartphone RAM kecil ketika digunakan untuk multitasking.
- Boros baterai.
8. Blackberry
Ponsel yang juga fenomenal, Blackberry juga mengembangkan sistem operasinya sendiri. Blakcberry memiliki daya tarik tersendiri bagi pemakainya. Ada banyak kelebihan Blackberry, seperti ponsel yang desainnya elegan, mendukung multi-tasking dan lain-lain.
9. Chrome OS
Sistem operasi yang digunakan sebagai standart web untuk komputer ini juga berbasis Linux. Goolge Chrome menggunakan HTML5 dengan pengembangan software di browser berbasis sistem operasi.
10. Free BSD
Sistem operasi ini juga merupakan turunan dari Unix AT&T yang digunakan pada Inter x86. Free BSD pertama kali diperkenalkan oleh David Greenman pada tahun 1993.
Kelebihan FreeBSD:
- Sistem operasi Open Source
- Tersedia third-party, aplikasi pihak ketiga
- Sistem stabil untuk database, server internet dan juga pengembangan Java
11. SOLARIS
Sun Mucrosystems memperkenalkan sistem operasi Solaris untuk mendukung SunOS pada tahun 1992.
Kelebihan Solaris OS:
- Stabil dan lebih populer dari Windows NET
- Sistem operasi mirip Unix
- Stabil untuk penyimpanan file database
- Biaya tergolong mahal
- Driver untuk hardware kurang baik
12. Kalilinux
Sistem operasi Kalilinux merupakan sistem operasi jaringan yang sangat penting dan bermanfaat bagi Hacker. Kalilinux adalah sistem operasi DOS yang dijalankan dengan perintah-perintah yang diketikkan berupa teks. Untuk peretas dan dunia Hacker, Kalilinux pasti menjadi salah satu senjata andalan. Kalilinux bisa dikatakan lebih populer dari pada distro Linux Backtrack untuk kegiatan hacking.
Kelebihan Kalilinux:
- Bersifat open source
- Banyak digunakan dalam jaringan
- Digunakan untuk test keamanan jaringan
- Sering dimanfaatkan untuk meretas (Secara ilegal)
- Butuh waktu untuk belajar perintah-perintah dalam Kalilinux
Lihat juga Cara Mengatasi This Kernel Requires x86 Virtual Box
Demikianlah artikel tentang sistem operasi mulai dari pengertian sistem operasi, jenis-jenis OS, sejarah dan fungsinya. Semoga bisa menjadi materi sistem operasi yang lengkap dan menjadi referensi dalam membuat laporan atau makalah tentang sistem operasi.