7 Cara Cepat Main Gitar Tanpa Guru Secara Otodidak
"Silahkan kunjungi postingan 7 Cara Cepat Main Gitar Tanpa Guru Secara Otodidak untuk membaca artikel selengkapnya dengan klik link di atas."
3 min read
Cara Cepat Main Gitar Tanpa Guru Secara Otodidak - Di masa pandemi ini, salah satu kegiatan yang bisa kamu lakukan untuk menghilangkan rasa bosan adalah dengan belajar sesuatu yang baru, salah satunya belajar gitar akustik. Bagi sebagian besar orang, belajar gitar adalah hal yang sulit dan harus dibimbing oleh guru private, namun ternyata saat ini ada banyak alternatif jago main gitar tanpa guru.
7 Cara Cepat Main Gitar Tanpa Guru Secara Otodidak |
Salah satunya adalah belajar gitar melalui internet, baik di website tentang gitar atau pun video-video Youtube. Harus diakui bahwa belajar gitar dengan guru yang langsung hadir saat latihan bisa mempercepat bisa main gitar. Namun bukan berarti di internet tidak ada cara cepat bisa main gitar layaknya kursus gitar langsung.
Ya, saat ini ada banyak sumber informasi terkait belajar gitar yang mudah ditemukan yang bisa membantumu dalam proses belajar gitar dengan cepat.
Seperti yang akan kita bahas berikut ini, ada beberapa cara cepat main gitar tanpa guru yang bisa menjadi step belajar gitar otodidak untuk pemula sampai sukses menjadi musisi pemula.
1. Punya Gitar
Untuk bisa belajar gitar, paling tidak kamu harus punya gitar. Senjata utama dalam berlatih gitar tentu saja adalah gitar itu sendiri. Tidak perlu gitar mahal untuk memulai belajar gitar. Jika memang sulit untuk mendapatkan gitar, bisa beli gitar second atau pun pinjam gitar teman yang jarang dipakai.
2. Stem Gitar Standar
Setelah ada gitar, langkah kedua yang harus dilakukan adalah menyetem gitar menjadi standar. Karena masih pemula, untuk stem gitar yang baik dan benar bisa menggunakan aplikasi stem gitar seperti Guitar tuner, Real Guitar, dan lain sebagainya yang bisa di download di Playstore untuk pengguna Android.
3. Belajar Chord Gitar Dasar
Setelah stem gitar standar, langkah berikutnya adalah belajar chord gitar dasar. Belajar chord gitar dasar harus dilakukan secara perlahan dengan mengikuti buku panduan tentang chord.
Setelah bisa kunci gitar dasar, tidak ada salahnya kamu melanjutkan belajar kunci gitar gantung yang bisa membuatmu lebih memahami tentang perubahan chord pada alat musik gitar. Dijamin, setelah memahami pola kunci gitar gantung, maka belajar gitar akan semakin menyenangkan dan jauh lebih mudah.
4. Mengiringi Lagu Yang Mudah
Setelah bisa chord dasar, langsung mulai belajar mengiringi lagu yang mudah. Tidak ada lagu yang lebih mudah dan cocok untuk pemula selain lagu yang disukai.
Karena pada langkah ini masih pemula, maka tidak ada salahnya melihat chord gitar lagu yang sedang dipelajari.
Untuk genjrengan gitar, akan terbentuk dengan sendirinya. Meskipun mungkin kamu akan butuh waktu untuk belajar menggenjreng gitar dari atas ke bawah terlebih dahulu sebelum belajar macam-macam genjrengan gitar (pop, jazz, rock, dangdut, dll).
5. Meningkatkan Skill Dengan Gitar Melodi
Setelah bisa mengiringi satu dan beberapa lagu, saatnya untuk upgrade skill main gitar tanpa guru dengan belajar melodi gitar akustik.
Untuk belajar melodi gitar, maka dibutuhkan pengenalan akan letak-letak nada-nada do re mi pada fret gitar. Tidak perlu khawatir, nada do re mi fa sol la si do' pada fret gitar memiliki pola-pola tertentu sehingga memudahkan kita untuk mengingatnya.
Kamu hanya perlu mempelajari polanya yang semua materinya tersedia secara gratis di internet.
6. Mengadakan Live Performance
Saat ini gitaris dan musisi pemula memiliki kesempatan untuk berkarya dan disaksikan oleh ratusan, ribuan sampai jutaan orang melalui video Youtube.
Karena itu, bagi kamu yang sudah memiliki skill main gitar, bisa mengadakan live performance untuk channel Youtubemu dengan lagu-lagu cover.
Selain cover lagu-lagu pop lawas atau yang sedang populer, kamu juga bisa fokus untuk cover lagu-lagu rohani atau pun lagu-lagu wajib nasional yang sesuai dengan genremu.
7. Terus Belajar Tanpa Kata Mahir
Jago main gitar bisa tanpa guru. Tapi tidak ada cara cepat main gitar tanpa latihan yang rutin dan konsisten. Dalam proses belajar gitar terlebih belajar main gitar sendiri, pasti akan banyak kesulitan yang ditemui.
Tapi mereka yang bisa bertahan pada akhirnya akan menjadi salah satu dari sedikit orang yang jago main gitar. Karena banyak yang belajar gitar mulai dari otodidak sampai private yang tidak mengalami perkembangan signifikan karena tidak konsisten dalam latihan.
Untuk itu, terus belajar dan berlatih bermain gitar meskipun tanpa guru. Satu lagi, setiap orang bisa menjadi guru dalam bermain gitar, meskipun mereka yang juga baru belajar. Dan jangan ada kata mahir yang bisa menghentikanmu untuk terus belajar.
Demikianlah cara cepat main gitar tanpa guru secara otodidak. Semoga bermanfaat!