Negara Maritim Terbesar Di Dunia (Indonesia)

"Silahkan kunjungi postingan Negara Maritim Terbesar Di Dunia (Indonesia) untuk membaca artikel selengkapnya dengan klik link di atas."

1 min read
Negara Maritim Terbesar Di Dunia (Indonesia) - Saat ini China menjadi negara maritim nomor 1 dunia dan menjadi pengekspor dan pengimpor terbesar di dunia. Berbicara tentang negara maritim, Indonesia juga termasuk sebagai salah satu negara maritim.

Negara Maritim Terbesar Di Dunia (Indonesia)
Negara Maritim Terbesar Di Dunia (Indonesia)

Hal ini menandakan Indonesia juga memiliki peluang untuk menjadi yang terdepan dalam memajukan perekonomiannya, terutama di bidang kemaritiman.

Indonesia Negara Maritim Terbesar Di Dunia


Indonesia termasuk negara maritim karena memiliki luas wilayah laut yang lebih besar dari luas daratannya. Hampir 2/3 wilayah Indonesia adalah laut.

Indonesia juga adalah negara kepulauan terbesar di dunia. Sebagai negara kepulauan, Indonesia harus mampu memanfaatkan seluruh wilayahnya dari Sabang sampai Merauke yang terdiri dari 17.499 pulau untuk bisa menjadi poros maritim dunia. Terlebih karena letak geografis Indonesia yang sangat strategis dengan wilayah laut yang luas dan diapit oleh dua benua, yakni benua Australia dan benua Asia, serta dua samudra, yakni samudra Hindia dan samudra Pasifik.

Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) memiliki panjang garis pantai sekitar 81.000 km atau 25% dari panjang garis pantai dunia dan menjadi negara dengan garis pantai terpanjang di dunia kedua setelah Kanada.

Potensi maritim Indonesia tidak hanya berasal dari kekayaan lautnya, tapi juga keindahan alam bawah lautnya serta pantai-pantainya yang begitu memesona yang cocok untuk pariwisata.

Dengan potensi yang dimiliki Indonesia sebagai negara maritim, suatu hari nanti bukan tidak mungkin negara tercinta ini akan menjadi salah satu negara dengan perekonomian terkuat di dunia.

Indonesia negara maritim terbesar di dunia bisa menjadikan laut sebagai sumber kekuatan dan kejayaan. Namun perlu diwaspadai juga, bahwa wilayah laut suatu negara juga bisa menjadi ancaman tersendiri serta kelemahan, bahkan kehancuran jika tidak dikendalikan dengan baik.

Laut bisa menjadi pusat pelayaran untuk kegiatan ekspor dan impor untuk menjadi sumber devisa negara. Namun laut juga bisa jadi jalur perdagangan ilegal yang merugikan negara.

Untuk itu, Indonesia sebagai negara maritim terbesar di Asia Tenggara harus mampu menjaga keamanan laut untuk keutuhan NKRI serta memanfaatkan potensi maritim yang dimilikinya.

Lihat juga Negara Kepulauan Terbesar Di Dunia

Dengan demikian, esok hari, Indonesia bisa jaya sebagai poros maritim dunia dengan perekonomian terkuat bersaing dengan negara-negara maju lainnya.
Posting Komentar