6 Fase Terberat Yang Pasti Akan Dialami Mahasiswa Setelah Lulus Kuliah

"Hal yang paling melegakan mahasiswa yaitu ketika sudah dinyatakan lulus dan bisa wisuda tepat waktu, karena momen tersebut biasanya dijadikan sebagai "

3 min read

Hal yang paling melegakan mahasiswa yaitu ketika sudah dinyatakan lulus dan bisa wisuda tepat waktu, karena momen tersebut biasanya dijadikan sebagai momen terindah karena mereka sudah berhasil menempuh kuliah dan menyelesaikan skipsi. Bagi Anda yang sudah lulus kuliah maka pikiran akan menjadi lebih bebas dan bisa melakukan apa saja yang Anda mau.

Tetapi setelah berakhirnya momen tersebut, Anda akan menghadapi fase terberat yang belum pernah Anda alami sebelumnya dan itu membuat beberapa mahasiswa harus selalu berfikir dewasa karena sudah saatnya menempuh fase tersebut. Berikut ada beberapa fase yang pasti akan dialami oleh semua mahasiswa, bahkan bisa membuat beban menjadi lebih berat.


Fase Terberat Setelah Lulus Kuliah

6 Fase Terberat Yang Pasti Akan Dialami Mahasiswa Setelah Lulus Kuliah

1. Berpisah Dengan Teman

Ketika masih kuliah pasti Anda mempunyai banyak teman di kampus bahkan sampai dianggap seperti saudara sendiri karena setiap hari selalu bersama. Namun setelah wisuda Anda terpaksa harus mengucapkan selamat tinggal kepada teman-teman semua karena di hari tersebut merupakan momen terakhir berkumpul dan beberapa hari kedepan pasti banyak dari mereka yang sibuk mengejar cita-citanya. Rasa kesepian terkadang muncul dalam diri Anda karena sudah banyak teman yang mempunyai karir yang bagus bahkan sudah bisa meraih cita-citanya, tetapi Anda masih belum ada perkembangan dan masih begini-begini saja. Anda bisa bertemu dengan teman lagi 5 sampai 10 tahun kedepan di saat reuni kampus.

2. Bingung Menentukan Rencana Masa Depan

Banyak mahasiswa yang masih bingung mau dibawa kemana dirinya setelah lulus kuliah, bahkan ada juga yang tidak mempunyai rencana yang jelas dan setelah wisuda hanya nganggur di rumah saja. Permasalahan tersebut hampir dialami oleh semua mahasiswa freshgraduate karena semasa kuliah biasanya tidak mempersiapkan diri sebaik mungkin, dan hanya kuliah pulang lalu nongkrong dengan teman. Nah agar Anda tidak menyesal di kemudian hari, maka saat masih semester awal sebaiknya rencanakan masa depan Anda dengan matang agar tidak bingung setelah wisuda nanti.

3. Sulitnya Mencari Pekerjaan

Sudah membuat CV semaksimal mungkin dan sudah di kirim ke berbagai macam perusahaan, tetapi masih saja tidak ada panggilan kerja dari HRD. Selain itu juga sudah mencoba mendaftar kerja di BUMN atau mengikuti seleksi pegawai negeri tetapi masih saja belum diterima. Hal tersebut menjadi fase terberat yang dialami mahasiswa freshgraduate, bahkan ada diantara mereka yang sampai putus asa dan hanya bekerja seadanya. Modal ijazah dan IPK saja jaman sekarang sangat susah, karena yang dibutuhkan oleh perusahaan yaitu skill dari si pelamar tersebut.

4. Belum Menemukan Skill atau Passion

Tidak semua orang bisa langsung menemukan passionnya, karena passion atau skill harus selalu diasah dalam waktu yang cukup lama bahkan sampai bertahun-tahun. Ada juga mahasiswa yang sudah lulus, tetapi mereka belum menemukan passion pada dirinya. Kendala seperti ini bisa menghambat mahasiswa khususnya freshgraduate untuk mengembangkan karirnya di dunia kerja. Untuk Anda yang belum menemukan skill atau passion, tetap semangat dan jangan putus asa karena setiap orang mempunyai jalan yang berbeda-beda dalam meraih masa depannya.

5. Tidak Punya Pemasukan

Saat kuliah mungkin semua kebutuhan Anda mulai dari uang saku sampai uang kos masih diberikan orang tua. Tetapi setelah lulus kuliah pasti ada rasa canggung untuk meminta uang kepada orang tua dan mau tidak mau harus mencari sendiri untuk memenuhi kebutuhan. Jika masih dalam fase menganggur maka akan menjadi beban buat Anda karena sebelumnya pasti belum pernah merasakan sulitnya mencari uang. Apabila Anda setiap hari tidak ada pemasukan maka akan merepotkan orang tua, karena yang seharusnya Anda sudah bisa memberikan uang kepada orang tua, tetapi masih meminta terus-menerus.

6. Merasa Tidak Nyaman Berada di rumah Sendiri

Saat dulu masih kuliah, maka pulang kampung menjadi momen yang sangat ditunggu-tunggu karena bisa bertemu dengan orang tua dan teman-teman. Namun setelah lulus kuliah pasti perasaan rindu rumah tidak seindah ketika masih kuliah. Terlebih jika ada tetangga yang menanyakan kapan nikah, sudah kerja atau belum dan masih banyak lagi pertanyaan yang membuat Anda menjadi risih. Ketika Anda sudah merasa risih dengan pertanyaan tersebut maka Anda akan semakin bosan di rumah.

Itulah sederet fase yang akan dialami mahasiswa setelah lulus kuliah. Bisa dikatakan fase tersebut bisa membuat mahasiswa menjadi frustasi. Namun yang harus Anda lakukan sekarang yaitu hanya berfikir lebih dewasa dan jangan menyepelekan tentang masa depan. Mulailah mempersiapkan masa depan mulai dari sekarang dan jangan pernah kecewakan orang tua Anda di rumah, karena mereka sudah menantikan kesuksesan Anda.

Posting Komentar