7 Tips Berhenti Merokok Dengan Mudah dan Terbukti Ampuh Atasi Kecanduan
Merokok merupakan salah satu aktivitas yang dirasa kurang baik, bahkan bisa menimbulkan efek negatif jika dilakukan secara terus-menerus. Remaja jaman sekarang sudah banyak yang merokok, karena pengaruh lingkungan yang kurang baik bahkan ada yang sudah sampai kecanduan dan ketika satu hari saja tidak merokok maka akan merasa gelisah.
Kandungan zat-zat dalam rokok yang jika terus-menerus masuk ke dalam tubuh manusia akan merusak organ tubuh dan akhirnya mudah sekali terkena penyakit, mulai dari gangguan pernafasan, mata merah sampai penyakit lainnya yang membahayakan. Banyak orang yang sudah mempunyai niat untuk berhenti merokok, namun masih belum bisa karena sudah terbiasa hidup dengan rokok.
Nah jika Anda ingin segera berhenti merokok maka perhatikan beberapa cara berikut ini dan cara ini sudah terbukti ampuh bisa menjadikan orang berhenti merokok bahkan secara permanen.
Cara Ampuh Berhenti Merokok
1. Ingatkan dan Beritahu Kerabat Dekat
Memberitahu kerabat dekat menjadi hal yang sangat penting bagi Anda yang sudah berniat untuk berhenti merokok. Apabila kerabat dekat sudah mengetahui bahwa Anda ingin berhenti merokok, maka mereka akan selalu menasehati jika suatu saat Anda lalai. Selain itu mereka juga akan membantu Anda dalam berkomitmen berhenti merokok.
2. Ingat Impian Yang Akan Diraih
Apabila Anda masih muda dan ingin berhenti merokok maka ingatlah sebuah impian yang ingin Anda raih di masa depan. Contohnya Anda ingin mendaftar TNI atau polri, maka mulai dari sekarang sudah harus berhenti merokok, karena apabila Anda mengalami gangguan penyakit dalam pasti impian Anda tidak akan bisa tercapai. Lebih baik tidak merokok daripada harus kehilangan masa depan.
3. Hindari Stres
Penyebab orang sering merokok yaitu karena terlalu stres memikirkan sesuatu, jadi mereka melampiaskannya dengan cara merokok. Nah orang yang stres biasanya akan menenangkan dirinya dengan cara merokok bahkan sampai habis beberapa batang.
Bagi Anda yang sudah berniat untuk berhenti merokok, maka hindari stres agar pikiran Anda tetap tenang dan tubuh Anda terhindar dari penyakit. Apabila Anda menemukan suatu hal yang membuat stres, maka usahakan untuk selalu menghindarinya karena itu akan berdampak negatif pada tubuh.
4. Olahraga Secara Teratur
Olahraga juga mampu mengurangi hasrat akan nikotin, maka dari itu Anda harus selalu rajin olahraga agar rasa ingin merokok semakin berkurang. Anda bisa bergabung dengan klub kebugaran jasmani dan di sana Anda akan bertemu dengan banyak orang dan pastinya tidak ada yang merokok. Setiap kali Anda ingin merokok, maka langsung saja ambil sepatu dan lakukan olahraga ringan seperti jogging, lari atau yang lainnya.
5. Membersihkan Rumah
Langkah selanjutnya yaitu Anda harus membersihkan rumah dari bau-bau yang memicu Anda untuk merokok. Mulailah untuk mencuci baju, karpet, sprai atau barang lainnya yang masih berbau rokok. Gunakan parfum atau pengharum ruangan untuk menghilangkan bau rokok yang masih ada, agar ruangan semakin harum.
6. Hipnotis
Banyak orang yang ingin berhenti merokok, mereka menyuruh orang professional untuk melakukan hipnotis kepada dirinya. Dengan hipnotis maka akan ada saran atau arahan tentang dampak buruk rokok dan cara menghindarinya. Setelah di hipnotis biasanya orang tersebut akan semakin berkurang dalam merokok bahkan langsung berhenti jika hipnotis yang dilakukan berhasil.
7. Terus Berusaha
Bagi perokok aktif, berhenti merokok bukan suatu hal yang mudah dan mereka harus rela melakukan segala cara agar kebiasaan merokok tersebut semakin menghilang. Apabila biasanya satu hari bisa merokok 5 batang, maka sekarang usahakan kurangi menjadi 3 batang dan seterusnya. Setiap minggu harus ada pengurangan jumlah rokok yang dihisab jika Anda ingin mengalami perubahan.
Nah itulah 7 cara berhenti dalam kebiasaan merokok. Apabila Anda masih muda, maka jangan sampai kecanduan merokok karena itu akan menyebabkan tubuh Anda rentan terkena penyakit. Banyak orang yang mengalami gangguan sistem dalam tubuh hanya karena terlalu sering merokok. Jagalah kesehatan Anda dengan baik, karena kesehatan itu mahal harganya. Semoga dengan membaca artikel di atas bisa membantu Anda yang ingin berhenti merokok sampai berhasil.