8 Tips Membeli Mobil Bekas Yang Bagus dan Berkualitas
Mobil merupakan salah satu kendaraan yang banyak digunakan oleh semua orang, karena bisa membawa banyak penumpang dibandingkan dengan motor. Biasanya mobil banyak digunakan oleh keluarga agar lebih memudahkan ketika ingin berkunjung ke suatu tempat. Selain itu bisa juga untuk melindungi saat hujan tiba. Apabila Anda mempunyai budget yang minim, maka salah satu solusinya yaitu dengan membeli mobil bekas.
Membeli mobil bekas memang bukan perkara yang murah, karena Anda harus teliti dalam memilih karena jaman sekarang banyak sekali mobil bekas yang kualitasnya sudah dibawah rata-rata. Jika Anda ingin membeli mobil bekas, maka jangan sekali-kali percaya dengan satu orang, harus membanding-bandingkan dengan penjual lainnya agar mendapatkan barang yang bagus dan sesuai dengan keinginan. Berikut ini ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan jka ingin membeli mobil bekas berkualitas.
Tips Membeli Mobil Bekas Berkualitas
1. Tanyakan Latar Belakang Mobil
Sebagai pembeli Anda harus selalu menanyakan kepada penjual mengapa mobil tersebut dijual. Biasanya penjual akan menjelaskan secara detail tentang asal-usul mobil tersebut bahkan akan menjelaskan mengapa dijual. Tetapi apabila penjual memberikan alasan yang tidak jelas, maka Anda harus selalu waspada. Jangan sekali-kali Anda membeli mobil yang tidak jelas asal-usulnya, karena itu akan merugikan Anda kedepannya.
2. Ajak Teman Yang Paham Tentang Mesin Mobil
Apabila Anda tidak terlalu paham tentang kondisi mesin, maka ketika ingin membeli mobil bekas harus mengajak teman yang sudah berpengalaman dalam mesin mobil atau bahkan yang sudah bekerja di bengkel mobil. Dengan mengajak teman tersebut, maka akan semakin kecil mendapatkan mobil yang berkualitas jelek. Sekarang banyak mobil yang dari luar terlihat bagus tetapi mesinnya sudah rusak.
3. Cek Kondisi Oli Matic
Hal selanjutnya yang harus dilakukan yaitu dengan mengecek kondisi oli matic, dan pastikan masih bagus atau tidak. Nyalakan mobil dan pastikan tuas transmisi berada di N atau netral. Biarkan mesin dalam kondisi kerja dan oli matic dalam kondisi panas. Setelah itu lihat ketinggian dan warna oli maticnya. Biasanya jika oli matic sudah mulai menghitam, itu pertanda bahwa oli tidak pernah diganti atau bahkan ada permasalahan internal dalam transmisi.
4. Periksa Lampu Indikator
Masih dalam posisi yang sama yaitu mesin menyala, Anda bisa menggeser tuas transmisi ke segala posisi. Pastikan semua nyala lampu indikator di panel instrument sama dengan posisi yang ada pada tuas transmisi, dan jika sama biasanya masih normal. Selain itu juga Anda harus mengecek apakah ada gangguan pada tuas transmisi atau tidak.
5. Cek Fungsi Perpindahan Tuas Transmisi
Apabila Anda membeli mobil bekas matic maka nyalakan mesin dan injak rem, lalu geser tuas transmisi ke segala arah dan pastikan masih nyaman untuk digunakan. Jika ada bunyi yang sekiranya membuat Anda tidak nyaman, maka harus segera dihindari karena itu akan membahayakan Anda ketika nantinya berkendara.
6. Periksa Bodi Mobil
Jaman sekarang banyak sekali mobil bekas yang sudah ganti cat atau bahkan pernah tabrakan atau terbentur benda keras dan akhirnya warnanya berubah. Untuk itu Anda harus mengecek bodi mobil apakah masih ori atau tidak. Ketuk bodi mobil, dan biasanya mobil yang masih ori akan terdengar seperti kaleng jika diketuk. Selain itu juga tanyakan apakah sudah pernah ganti cat atau belum, jika sudah pernah ganti cat maka Anda harus selalu waspada karena biasanya mobil yang sudah pernah ganti cat dulunya mengalami kerusakan yang serius.
7. Periksa Kelengkapan Surat
Kelengkapan surat mobil menjadi hal yang sangat penting untuk diperhatikan, karena sekarang banyak sekali mobil yang tidak mempunyai surat lengkap. Periksa BPKB, STNK dan nomor kendaraan. Selain itu, pastikan juga pajak dalam kondisi hidup, karena jika mobil pajaknya masih hidup berarti mobil tersebut selalu dirawat dengan baik.
8. Tes Drive
Nah langkah terakhir yang bisa dilakukan yaitu dengan tes drive mobil yang sudah Anda pilih. Jalankan mobil secara perlahan dan usahakan dengarkan suara mesin apakah masih halus atau sudah kasar. Sambil menjalankan mobil, lakukan uji coba lainnya mulai dari interior mobil sampai kenyamanan dalam berkendara. Biasanya mobil yang mengalami permasalahan dalam mesin, saat dijalankan pasti oli akan selalu menetes atau bahkan bahan bakar menetes.
Itulah 8 tips membeli mobil bekas yang bagus dan berkualitas. Tidak masalah membeli mobil bekas asalkan masih dalam kondisi yang baik. Sebisa mungkin Anda membeli mobil bekas di tempat yang sudah terpercaya agar tidak tertipu. Semoga artikel di atas bisa membantu Anda yang ingin membeli mobil bekas.