6 Tips Menjadikan Diri Agar Tetap Produktif Saat Pandemi Corona
Dengan adanya pandemi corona seperti sekarang ini, memberikan dampak yang banyak bagi semua orang salah satunya yaitu work from home atau bekerja dari rumah. Mereka diharuskan untuk selalu menjaga jarak dengan orang lain, bahkan membatasi ketika ingin keluar rumah.
Bagi sebagian orang, kebijakan tersebut sangatlah membuat mereka terganggu karena dari yang setiap harinya bekerja di kantor, kini mereka bekerja di rumah dengan fasilitas yang seadanya. Apabila Anda mengalami hal tersebut, pasti akan merasakan keluhan yang sama. Namun, bukan berarti Anda bermalas-malasan di rumah saja dan tidak melakukan suatu aktivitas apapun.
Untuk itu, manfaatkan waktu di rumah sebaik mungkin dan jangan sampai menggunakan waktu di rumah untuk hal yang tidak bermanfaat. Agar Anda tetap produktif selama pandemi corona, maka disini saya akan membagikan beberapa tips yang bisa Anda lakukan agar tetap produktif .
Tips Produktif Saat Pandemi Corona
1. Bekerja Part Time di Tengah Pandemi
Kerja part time merupakan salah satu aktivitas produktif saat pandemi corona, karena pekerjaan tersebut dilakukan paruh waktu dan waktunya pun Anda sendiri yang menentukan. Selain untuk mendapatkan penghasilan tambahan, kerja part time jika bisa mengasah skill khususnya bagi seorang mahasiswa. Pilihlah kerja part time sesuai dengan hobi, contohnya Anda hobi dalam menulis, maka bisa mencari sebuah website yang memerikan lowongan untuk kerja part time.
2. Olahraga Secara Rutin
Tidak boleh keluar rumah bukan berarti membuat Anda berhenti berolahraga. Jika Anda setiap hari tidak pernah olahraga maka tubuh akan terasa sakit, bahkan lebih mudah terserang panyakit, contohnya obesitas. Maka dari itu, usahakan berolahraga setiap pagi hari agar tubuh tetap sehat dan bugar. Anda tidak perlu olahraga dengan durasi lama, cukup 15 menit perhari itu sudah luar biasa.
3. Membuat Blog
Bagi Anda yang mempunyai kemampuan dalam bidang kepenulisan, maka tidak ada salahnya membuat sebuah blog. Di dalam blog tersebut Anda bisa mengupload artikel sesuai dengan kemampuan Anda. Contohnya Anda bisa memasak, maka bisa membuat artikel tentang resep masakan agar nantinya bisa bermanfaat bagi semua orang. Selain itu, dengan membuat blog Anda bisa mendapatkan uang melalui jasa periklanan dan yang paling popular saat ini yaitu google adsense.
4. Membantu Orang Tua
Di masa pandemi pasti semua kegiatan dilakukan di rumah, mulai dari bekerja, sekolah hingga kuliah. Nah, Anda bisa meluangkan waktu untuk membantu kegiatan orang tua di rumah, contohnya bersih-bersih rumah, memotong rumput, memasak dan masih banyak lagi. Selain membuat orang tua bangga, Anda juga bisa melatih diri untuk menjadi pribadi yang disiplin.
5. Mengikuti Kursus Online
Kursus merupakan salah satu kegiatan yang sangat bermanfaat karena itu akan semakin meningkatkan skill Anda di salah satu bidang. Agar hari-hari Anda lebih produktif, maka ikutilah kursus online sesuai dengan kemampuan yang Anda miliki, contohnya kursus programming, desain grafis, bahsa inggris dan lainnya.
6. Memulai Bisnis Online
Banyak orang yang langsung terjun di dunia bisnis online saat pandemi seperti sekarang ini. Dengan melakukan bisnis ini tentunya Anda akan mendapatkan penghasilan dan Anda akan menjadi pribadi yang lebih produktif lagi. Banyak bisnis online yang bisa Anda lakukan, contohnya menjadi reseller, dropshipper atau bisnis online yang lain.
Menjadikan diri agar bisa lebih produktif di masa pandemi merupakan salah satu hal yang harus dilakukan oleh semua orang. Tidak hanya orang dewasa saja, namun anak kecil juga harus dituntut untuk produktif setiap harinya. Untuk itu, jangan biarkan diri Anda bermalas-malasan di tengah pandemi corona.