8 Tips Yang Harus Dilakukan Untuk Mempersiapkan Masa Pensiun

3 min read

Sebagai seorang karyawan, pasti akan ada masanya untuk pensiun karena terkendala pada umur. Selain itu, produktivitas Anda ketika sudah usia lanjut pasti akan semakin menurun, dan itu membuat Anda lebih memilih untuk pensiun. Tetapi sayangnya, tidak banyak karyawan yang tahu bagaimana cara mempersiapkan pensiun dengan baik. Maka dari itu, persentase pensiun jaman sekarang semakin sedikit.

Ada orang yang setelah pensiun menggantungkan dirinya dengan orang lain, ada yang membangun bisnis sendiri dan ada juga yang masih kekurangan dalam hal finansial. Nah, dalam mempersiapkan pensiun tidak bisa dilakukan dengan waktu yang singkat. Semua itu harus sudah dipersiapkan secara matang, agar pensiun Anda kedepannya bisa berjalan dengan menyenangkan. Karena itu, perhatikan beberapa tips berikut ini untuk mempersiapkan masa pensiun.


Tips Mempersiapkan Masa Pensiun

8 Tips Yang Harus Dilakukan Untuk Mempersiapkan Masa Pensiun

1. Koleksi Aset penting

Sebelum masa pensiun datang, mulai dari sekarang Anda harus sudah mempersiapkan aset penting. Yang dimaksud dengan aset penting disini yaitu suatu hal yang mempunyai nilai jual tinggi di masa depan. Anda bisa membeli rumah atau bahkan tanah, karena keduanya akan sangat berharga di masa depan dan harganya pun akan terus bertambah.

Carilah aset penting dengan harga murah dan itu akan menjadi harta paling berharga Anda saat pensiun nanti. Pastikan aset yang Anda miliki mempunyai nilai jual yang tinggi dalam kurun waktu beberapa tahun kedepan.

2. Investasi Sejak Dini

Saat sudah pensiun, maka pendapatan aktif Anda akan semakin berkurang. Maka dari itu, untuk mempertahankan keuangan Anda, maka lakukanlah investasi sejak dini. Kelak investasi ini akan menjadi pendapatan pasif Anda ketika nantinya sudah tidak mendapatkan gaji dari perusahaan. Jaman sekarang banyak sekali cara yang bisa Anda lakukan untuk bisa berinvestasi, salah satunya yaitu di reksadana dengan masa yang lumayan panjang.

Anda bisa memulai investasi ketika masih bekerja, dan sisihkan sebagian uang Anda untuk dimasukkan ke pegadaian atau yang lainnya. Selain itu, pastikan juga dana yang Anda investasikan sudah di tangan yang benar, salah satunya yaitu di OJK atau Otoritas Jasa Keuangan, bukan kepada investasi bodong yang sering memberikan iming-iming hasil banyak.

3. Tekuni Hobi Anda

Setiap orang pasti mempunyai hobi di luar pekerjaannya tersebut. Nah, ketika menghadapi masa pensiun, maka Anda bisa menekuni hobi tersebut agar nantinya bisa menjadi kesibukan saat masa pensiun. Selain mengusir rasa bosan, hobi juga bisa menghasilkan uang apabila dilakukan dengan benar. Yang tidak kalah penting, Anda akan merasa bahagia dengan menjalankan hobi, dan juga mendapatkan penghasilan.

4. Hitung Kebutuhan Saat Pensiun

Yang harus Anda perhatikan selanjutnya yaitu dengan menghitung kebutuhan saat pensiun. Uang yang Anda miliki saat ini pastinya akan semakin berkurang, karena akan datang masa pensiun. Hitung dengan cermat masalah keuangan sebelum pensiun tiba.

Dan jangan sampai memaksakan gaya hidup, karena itu akan semakin menyulitkan Anda dalam hal finansial. Masa pensiun Anda tidak akan bisa tenang jika masih menyibukkan diri untuk memikirkan pendapatan yang tidak sesuai dengan pengeluaran.

5. Pastikan Tidak Anda Cicilan di Masa Pensiun

Usahakan Anda tidak mempunyai cicilan lagi ketika akan pensiun, contohnya cicilan kendaraan atau bahkan rumah. Ketika Anda masih mempunyai cicilan, maka segeralah untuk membayar secara rutin agar beban saat pensiun semakin berkurang. Maka dari itu, agar masa peniun bisa tenang dan nyaman, maka jangan sampai mempunyai cicilan.

6. Siapkan Usaha Sampingan

Mempunyai usaha sampingan menjadi salah satu hal yang sangat penting ketika sudah akan pensiun. Lebih baik memulai usaha dari sejak menjadi karyawan di kantor. Usaha ini akan menyelamatkan Anda dari kondisi keuangan yang semakin menurun di masa pensiun.

Tetapi yang harus Anda ingat yaitu ketika bekerja Anda harus bersikap professional, artinya usaha yang sedang Anda rintis harus dijalankan oleh orang lain, contohnya istri atau bahkan saudara. Ketika sudah masa pensiun, maka Anda bisa langsung terjun ke dunia usaha.

7. Jaga Kesehatan Dengan Rajin Olahraga

Biasanya masa pensiun sangat rentan terhadap masalah kesehatan, karena semakin bertambahnya umur maka kondisi kesehatan akan semakin menurun. Karena itu, Anda harus selalu mengutamakan kesehatan sejak menjadi karyawan aktif. Jangan memulai olahraga ketika sudah pensiun, tetapi lakukanlah olahraga saat menjadi karyawan agar tidak terlalu memberatkan Anda.

8. Rajin Beli Buku

Tidak hanya badan saja yang harus dijaga kesehatannya, tetapi otak pun harus selalu diperhatikan dengan baik, sehingga Anda tidak akan mengalami kepikunan. Bacalah minimal 1 buku dalam sebulan agar otak Anda tetap berjalan dengan baik dan bisa meningkatkan daya ingat.

Umur yang semakin menua memang tidak bisa dihindari. Maka dari itu, persiapkan diri sebaik mungkin agar nantinya lebih siap dalam menghadapi masa pensiun. Semakin cepat Anda mempersiapkan diri, maka masa pensiun Anda akan semakin nyaman dan menyenangkan.

Posting Komentar