7 Aplikasi Keren Android Yang Jarang Diketahui

"Silahkan kunjungi postingan 7 Aplikasi Keren Android Yang Jarang Diketahui untuk membaca artikel selengkapnya dengan klik link di atas."

5 min read
Aplikasi Keren Android Yang Jarang Diketahui - Android menjadi sistem operasi yang paling populer digunakan oleh vendor smartphone saat ini. Karena itulah, bukan hal yang mengherankan jika para developers game dan aplikasi menyasar pengguna android untuk menciptakan aplikasi-aplikasi dan game-game canggih yang memanjakan pengguna android.

7 Aplikasi Keren Android Yang Jarang Diketahui
7 Aplikasi Keren Android Yang Jarang Diketahui

Tapi tahukah kamu bahwa ada banyak aplikasi-aplikasi kerena android yang jarang diketahui? Mungkin selama ini kamu hanya menggunakan hp androidmu untuk update status di sosial media, tapi kali ini, mari kita coba melihat berbagai aplikasi android keren yang tidak akan membuatmu menyesal telah menginstallnya.

Sebelumnya, untuk yang umum-umum dan tidak kalah penting, silahkan lihat 9 aplikasi android wajib untuk mahasiswa yang sangat berguna.

Aplikasi Keren Android Yang Jarang Diketahui


7 aplikasi keren android  yang jarang diketahui:

1. Quick Video Recorder


Mungkin kamu masih asing dengan aplikasi yang satu ini. Fitur canggih aplikasi ini memungkinkan kamu untuk menjadi seorang detektif dan mata-mata ala agen-agen CIA.

Quick Video Recorder adalah aplikasi untuk merekam video dan mengambil foto secara diam-diam tanpa ketahuan. Hanya dengan satu kali klik ikon, foto bisa diambil. Hanya dengan satu klik ikon, kamu bisa merekam secara tersembunyi selama 30 menit tanpa diketahui.

Ya, aplikasi ini berjalan dibackground dan tidak akan mudah ketahuan karena melakukan aktivitasnya secara tersembunyi sekalipun aplikasi telah ditutup.

2. Clap to Find


Aplikasi keren android yang jarang diketahui selanjutnya adalah Clap to Find. Meskipun hp android tidak pernah jauh-jauh dari penggunanya, sering kali juga kita lupa menaruh hp.

Di sinilah tugas aplikasi Clap to Find. Hanya dengan bertepuk tangan, hp akan memberitahukan lokasinya.

Cara kerja aplikasi ini adalah menerima suara melalui microphone dan meresponnya dengan alarm melalui speaker.

Aplikasi ini memiliki ukuran 4,7 MB dan dapat berjalan pada android versi 6.0 ke atas.

3. Netcut


Bagi kamu yang tertarik dengan dunia hacker, tentu Netcut bukanlah aplikasi yang asing. Aplikasi ini memiliki banyak manfaat di PC.

Namun juga tersedia untuk android. Di android, banyak yang menggunakan Netcut untuk mengontrol dan memutus akses pengguna WIFI pada jaringan yang sama.

Biasanya sih ini berguna banget saat ada yang sering minta hotspot atau pun sama-sama numpang hotspot yang jaringannya tidak stabil. Dengan memotong akses WIFI pengguna lainnya, kita bisa mendapatkan kecepatan akses internet yang lebih cepat.

Tapi tetap gunakan aplikasi Netcut dengan bijak ya.

3. AirDroid: Remote Access & File


Untuk kamu yang sering menggunakan laptop dan android untuk transfer data, dengan aplikasi AirDroid kamu tidak perlu lagi pakai USB.

AirDroid: Remote Access & File sangat berguna dalam transfer file dari android ke komputer dan sebaliknya. Sayang, jarang orang yang memanfaatkan aplikasi ini karena jarang diketahui.

4. Paralel Space


Paralel Space adalah aplikasi keren android yang juga jarang diketahui. Bagi kamu yang ingin memiliki 2 aplikasi yang sama dalam 1 smartphone, kamu bisa memanfaatkan aplikasi Paralel Space untuk mengclone aplikasi.

Jadi, jika kamu clone WA atau menggandakan aplikasi, kamu bisa login dengan 2 akun WhatsApp yang berbeda.

5. Adobe Spark Post


Tahun 2020 adalah jamannya selebgram. Namun sayang, untuk bisa mendapatkan banyak followers di Instagram, setidaknya Instagram Feed dan Stories harus kece dan unik serta beda dari yang lain.

Untuk itu, dibutuhkan kemampuan editing yang tinggi. Namun dengan Adobe Spark Post, kamu bisa mendesain dengan lebih mudah. Di aplikasi ini terdapat banyak template untuk Instagram Feed atau Instagram Stories yang bisa dimanfaatkan.

Aplikasi ini memiliki ukuran yang lumayan ringan hanya 60 MB dan bisa digunakan untuk Android versi 5.0 ke atas.

6. Hide It Pro


Aplikasi android paling berguna berikutnya bernama Hide It Pro. Aplikasi ini termasuk aplikasi android paling canggih karena memiliki kemampuan unik, yaitu menyembunyikan file-file penting tanpa diketahui orang lain.

Jadi, Hide It Pro adalah aplikasi penyembunyi file yang berkamuflase menjadi audio manager.

Karena itu, tidak akan banyak yang bisa mengira kemampuan tersembunyi aplikasi ini. Karena memang, juga jarang pengguna android yang tahu tentang Hide It Pro ini.

Selain itu, aplikasi keren ini juga bisa menyembunyikan aplikasi lain sehingga lebih aman.

7. Quora


Saat ini kemampuan literasi menjadi salah satu hal wajib yang harus dimiliki oleh setiap orang, khususnya remaja yang sedang menuju dewasa. Salah satu aplikasi buat android yang keren bernama Quora.

Bagi saya aplikasi Quora tidak kalah canggih dibandingkan dengan aplikasi-aplikasi keren di atas. Di Quora, ada banyak info-info menarik yang jarang ditemukan di situs-situs lainnya karena umumnya bersumber dari pendapat dan pandangan seseorang serta dari buku yang telah mereka baca.

Jadi, Quora ini adalah tempat orang mengajukan pertanyaan dan dijawab oleh pengguna lainnya.

Apakah jawaban di Quora selalu benar?

Tentu tidak dan tidak cocok digunakan sebagai sumber penelitian ilmiah. Karena di Quora orang berbagi tentang pengalaman dan pandangannya.

Yang menarik dari Quora adalah konten-kontennya sangat berisi dan setiap orang yang bergabung di Quora untuk belajar menghargai pendapat orang lain. (Be Nice Be Respectful).

Jadi, aplikasi Quora buat android paling berguna untuk membuka wawasan kita tentang pengetahuan dan penghargaan. Setelah baca-baca di aplikasi dan website Quora, saya jadi tahu info-info penting yang menarik terkait psikologi, politik, ekonomi, dan lain-lain.

Namun sayang, saat ini kualitas Quora tidak sebaik dulu. Karena itu, kamu harus filter setiap informasi dengan saringan yang berkelas, sama seperti informasi yang kamu dapatkan di media sosial dan internet.

Kesimpulan Aplikasi Keren Android 


Semua aplikasi di atas memang masuk kategori aplikasi android terunik dan jarang diketahui.

Yang saya rekomendasikan tentu saja aplikasi yang nomor 1, yaitu Quick Video Recorder karena dapat menangkap moment-moment tidak biasa tanpa diketahui. Misalnya saja, saat kamu sedang mencari bukti atau sesuatu yang lain.

Lebih kerennya lagi, Quick Video Recorder adalah aplikasi canggih android tanpa root. Jadi, hp saya yang J2 Prime yang saat ini sudah termasuk smartphone jadul dan masih standar belum diroot bisa menggunakan aplikasi ini dengan baik.

Perlu diketahui bahwa aplikasi-aplikasi keren di atas semuanya ada di Google Play Store. Jadi silahkan di download dan dicoba sendiri.

Ke depannya, akan lebih banyak orang yang menggunakan android untuk mencari uang.

Demikianlah kumpulan aplikasi keren android yang jarang diketahui dan sangat berguna. Semoga bermanfaat!
Posting Komentar